Apartmen Kalibata City
Home > Profesional & Layanan Bisnis > Servis > Secure Parking yang tidak Secure

Secure Parking yang tidak Secure


1639 dilihat

Saya adalah salah seorang penghuni di Apartmen Kalibata City. Kejadian bermula dimana teman saya akan mengikuti salah satu acara yang diadakan di Mall Kalibata City tanggal 24 Juni 2012. Dia memarkirkan kendaraan motornya di parkiran motor pkl. 10.30 WIB dimana tower saya berada dengan posisi helmnya dimasukkan di bawah jok motornya dan dikunci. Setelah acara selesai pkl. 19.00 WIB pada saat pulang ternyata helm tersebut sudah hilang dengan adanya bekas dipotong oleh pisau/cutter. Yang saya sesalkan saat itu bahwa kejadian tersebut persis terletak tempat tower saya tinggal dan tidak ada seorangpun dari Secure parking yang terlihat di lokasi saat kejadian.

Sedangkan harga helm tersebut adalah diatas hampir Rp.500 ribu dimana saat itu kami sudah lakukan prosesudr sesuai standar yaitu helm dimasukkan dan dikunci dibawah jok motor. Setelah berdebat dengan petugas Secure Parkingnya akhirnya saya melaporkan dan dibuatkan surat keterangan kehilangan helm dan dijanjikan akan diproses lebih lanjut (terlampir). Bahkan saat saya minta untuk dipinjamkan helm saja untuk teman saya berhubung sudah larut malam dan tidak mungkin untuk beli helm saat itu juga dari Secure Parking tidak ada hati nurani untuk meminjamkan helm dengan jaminan akan dikembalikan besok harinya berhubung saya adalah penghuni tetap Apartment Kalibata City.

Ternyata sampai minggu depannya tanggal 30 Juni 2012 tidak ada seorangpun dari petugas atau bagian Secure Parking yang telp atau minta maaf kepada saya ataupun melapor kepada bagian Pengelola Apartment mengenai kejadian ini. Kemudian saya pun melaporkan kepada bagian Pengelola Apartment dan kembali dibuatkan form keluhan dimana saat itu atasannya pun tidak mau menanda tangani form yang telah saya buat. Sampai sekarang tanggal 24 Juli 2012 baik dari pihak Pengelola Apartment ataupun Secure Parking mempunyai niat untuk menyelesaikan masalah ini bahkan sepertinya tidak diambil tindakan sedikitpun atas masalah ini dengan terbukti hingga sekarang tidak ada seorang pun dari mereka yang mau telepon atau menjelaskan mengenai hal ini dan minta maaf.

Bagaimana jika kejadian ini terjadi tiap hari apakah saya harus membeli helm baru setiap kali hilang dan tanpa ada penyelesaiannya ? Apakah seperti ini cara penyelesaian masalahnya dimana pelanggan dibiarkan saja tanpa kejelasan sedangkan apabila tiket parkir hilang saja kita harus menggantinya ? Mohon tunjukkan niat baik dan hati nurani apabila memang masih memiliki niat untuk menyelesaikan masalah ini.

Budiarto Tedjakesumah
Taman Borobudur I Blok i No. 7 Karawaci Tangerang
Tangerang




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

letstalk@suratpembaca.com
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps