Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus. Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Jakarta - Sabtu pagi 21/6/2008 saya infokan bahwa teman saya yang mempunyai polis di asuransi AIA meninggal dunia kepada agennya. Sebut saja Annis. Agen tersebut berjanji akan mengurus klaim polis teman saya, Alm Herman Triadi.
Agen Annis memastikan akan menelepon Senin, 23/6/2008 untuk mengurus surat yang diperlukan. Saat itu saya sebutkan sebaiknya Annis bisa menelepon dulu Ibu dari almarhum teman saya saat itu juga atau malam harinya. Saya maklum dijanjikan Senin akan diurus. Mungkin karena hari libur.
Selasa 24/6/3008 saya telepon ke Ibunda dari Alm teman saya. Tetapi, tidak ada telepon atau follow up dari agen itu.
Sangat kecewa saya telepon lagi agen tersebut. Handphone (HP-nya) nada sambung tetapi tidak diangkat. Akhirnya saya menyerah dan SMS menginfokan kenapa belum di-follow up pengurusan dari klaim almarhum teman saya.
Baru malam harinya saya terima SMS dari agen itu dengan alasan ada acara nikah saudaranya di luar kota dari Sabtu sampai Senin sore. Wah, ternyata agen tersebut bisa berjanji sesuatu yang tidak bisa dilakukannya sendiri!
Saya sangat kecewa karena tujuan jual polis asuransi ternyata hanya uang semata. Ketika dibutuhkan ternyata tidak ada bantuan dari agen tersebut. Atau jika berhalangan tidak bisakah minta saya telepon ke Customer Service AIA dengan memberi tahu nomornya, hal lain, atau meminta dari AIA menelepon ke saya untuk pengurusan.
Terkesan untuk klaim polis di AIA kita harus repot dan tidak dibantu, diperlama, dan sangat merasa rugi ambil polis terutama ke agen tersebut. Karena hanya kejar komisi dari polis yang diambil almarhum teman saya. Selanjutnya ketika ada klaim kita harus urus sendiri dan agen seolah-olah tidak mau tahu. Tetapi malah janji-janji nihil belaka.
Satu hal lagi, sejak saya pindah alamat 3 tahun lalu, tagihan polis tahunan saya tidak pernah saya terima lagi. Bahkan sampai terlambat 10 bulan dan kena denda. Oleh Agen yang sama disebutkan saya harus isi form ganti alamat.
Tetapi, karena kesibukan dari agen itu tidak pernah ada realisasi isian form. Tidak ada follow up dari agen supaya melunasi atau notifikasi untuk membayar dari agen tersebut.
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus. Akan diproses 1 s/d 7 hari.