Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus. Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Pada tanggal 8 September 2015 jam 8.35 pagi saya pergi ke Service Center Samsung Cabang Sunter (ruko green lake), dengan maksut menservice HP saya tipe GT-E3309 pembelian 18 Mei 2015 dengan nomor reperasi 4200837613. Karena mengalami masalah pada pengisian battrenya yang tidak bisa penuh/ full.
Awalnya saya diminta menunggu 30 menit karena Pihak teknisi harus mengecek kondisi hp saya dahulu, teknisinya bernama Astri. Setelah 30 menit saya dikabarkan bahwa hp harus ditinggal nanti kami hubungi kembali untuk kelanjutannya.
Selang 3 hari (tanggal 10 September 2015) saya menghubungi Samsung untuk menanyakan kelanjutannya katanya kami sudah test ternyata harus ganti sparepart nanti setelah kami ganti kami test kembali dan infokan kembali.
Seminggu kemudian saya di infokan (tanggal 15 September 2015) bahwa hp harus diganti 1 set mesinnya karena penggantian sparepart kemarin tidak berhasil mengatasi masalah pengisian battrenya, kemudian saya diminta menuggu kembali.
Tanggal 18 September 2015 sorenya saya dihubungi oleh Service Center bahwa hp sudah normal tapi imei mesin belum tercetak karena yang cetak imei pihak Samsung Tomang (pusat), saya diminta menunggu lagi sampai hari Selasa, 22 September 2015.
Ternyata tanggal 22 September 2015 belum selesai juga alasannya Pihak Teknisi Samsung Pusat lagi Training Service Samsung note 5. Tanggal 23 September 2015 saya hubungi Samsung katanya belum juga, hasilnya saya sudah menunggu selama 18 hari/2 minggu lebih dari tanggal masuk service, dan saat ini HP masih di tempat Service Samsung Sunter masalah belum selesai.
Pertanyaan saya mengapa Samsung mendahulukan Training Teknisi dari pada melayani konsumen, padahal sepele hanya masalah print IMEI, saya harus menunggu, trus kedua buat apa Samsung buka cabang Service Center Sunter jika ujung-ujungnya di kerjakan di Pusat/ Samsung Tomang. Mohon kejelasan dari pihak Samsung perihal ini, saya sekeluarga pakai Samsung baru kali ini kecewa. Terima kasih.
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus. Akan diproses 1 s/d 7 hari.