Daihatsu
Home > Perdagangan > Dealer & showroom > Bonus GPS Daihatsu Terios Tak Kunjung Datang

Bonus GPS Daihatsu Terios Tak Kunjung Datang


1146 dilihat

Pada tanggal 19, saya melakukan pembelian Daihatsu Terios Seri TX di Daihatsu Bintaro. Sales yang berhubungan untuk pembelian mobil saya yaitu dengan Pa. Andi. Pada saat pembelian saya dijanjikan dapat bonus GPS, dan kebetulan bonus GPS tersebut juga ada di dalam brosur pembelian mobil. Tetapi kata salesnya GPS nya baru bisa ada dan dikirim kemungkinan paling cepat 1 (satu) bulan setelah transaksi.

Pada tanggal 21 mobil dikirim ke rumah dengan tanpa bonus GPS dan seminggu kemudian STNK serta Plat Nomornya juga selesai dan langsung dikirim ke rumah oleh salesnya. Sebulan kemudian setelah tanggal pembelian saya menanyakan lagi perihal bonus GPS saya kepada Pa Andi selaku sales, tetapi kata salesnya GPS nya belum datang dan belum bisa diambil. Pada saat itu saya diminta untuk menunggu kabar dari pihak salesnya. Dua bulan kemudian saya melakukan service pertama kali (1000 km) ke Daihatsu. Dan saya menanyakan ke bagian administrasi apakah bonus GPS saya sudah ada dan bisa diambil. Tapi jawaban orang administrasinya saya disuruh langsung menghubungi salesnya aja.

Saya pun kembali menghubungi salesnya, tetapi yang didapat jawabannya selalu sama, "nanti kita hubungi kalau GPS nya sudah ada di kantor". Saya sudah cape menanyakan perihal GPS tersebut berulang kali dan tidak ada hasilnya sampai sekarang. Tolong itikad baiknya dari sales dan manajemen Daihatsu Bintaro. Terima kasih.

IDI SUNARDI
Jl Mahoni 1 Blok E9 No 18 Per.Arinda 2 Pondok Aren-Tangerang Selatan-Banten
Tangerang




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

letstalk@suratpembaca.com
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps