Kemarin saya dan suami beserta beberapa orang teman berkunjung ke Ancol sebuah tempat wisata diujung utara Jakarta. Sayangnya dipagi hari sekitar jam 7 ketika kami sedang asik menikmati segarnya suasana pantai, suami saya yang kebetulan membawa camera dslr nya berniat memotret pantai. Ketika baru saja mengeluarkan kamera seseorang yang menggunakan safari cokelat menegur dengan kasar sambil berteriak kepada suami saya, matikan kameranya! Dia mengusir kami dengan sangat tidak sopan dan berteriak hanya karena kami mengatakan kenapa tidak boleh sedangkan tidak ada peraturan yang dapat kami baca disekitar lokasi supaya kami tidak memotret. Dan disekitar kami pula ada sedikitnya 2 orang yang membawa kamera dslr?
Dia (security) Ancol Beach City memperlakukan kami tidak selayaknya pengunjung bahkan umpatan kekesalan suami saya hampir berujung pemukulan dari pihak security yang berana andi tersebut. bahkan andi melalui handy talkie nya memberitahu beberapa security lain seakan meminta bantuan mengusir kami padahal saat itu kami sudah berjalan meninggalkan lokasi dan mengalah. Security lain mendekati saya dan ikut memarahi saya kenapa saya memotret. Saya bertanya baik-baik kenapa memotret saja jadi masalah sebesar ini padahal tidak ada pengumuman. Mereka justru meminta id kami dan memaksa kami kekantor mereka untuk diperiksa, bahkan hp saya hampir direbut oleh salah seorang dari mereka karena saya meminta ijin memfoto id bapak Andi, karena saya berniat mengajukan keluhan kepada management Ancol atas kejadian tidak menyenangkan ini.
Akhirnya seorang pengunjung lain yang berhasil menarik kami keluar dari kerumunan security yang mencoba memaksa kami ikut kekantor mereka. Pengunjung lain pun mengatakan kepada kami bahwa mereka juga aneh dengan security di Ancol Beach City yang bahkan tidak memperbolehkan ada orang yang mencelupkan kakinya kedalam pantai Ancol. Kami (saya, suami dan teman-teman) lantas trauma berkunjung ke Ancol atas kejadian ini.
Semoga saja pihak Ancol membaca surat pembaca ini dan bisa merubah keadaan tempat wisata Ancol seperti dahulu. Dan mohon menindak pa Andi Security yang tidak ada sopan santun, terlalu emosional dan sangat kurang ajar hampir memukul suami saya hanya karena alasan tidak boleh memfoto dipantai tersebut. Terima kasih.
Linda Sari
jl. Kebantenan V no.23 Semper timur, cilincing
Jakarta Utara
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial