Opini TNI
Home > Pemerintah > Administrasi > Orang Rimba Yang Jadi Prajurit TNI

Orang Rimba Yang Jadi Prajurit TNI


1041 dilihat

Orang Rimba Yang Jadi Prajurit TNI

Apakah kita semua percaya kalau kehidupan saat ini adalah buah dari apa yang kamu lakukan dimasa lalu? Kalau iya, berarti  kita telah menyadari bahwa masa depanmu itu ada di tanganmu sendiri. Apa yang akan terjadi pada kehidupanmu dimasa mendatang adalah hasil dari kontrol atas kehidupanmu mulai dari sekarang.

Sama seperti kisah seorang Suku Anak Dalam atau biasa disebut Orang Rimba kini telah mengubah nasibnya menjadi seorang TNI. Sebuah keniscayaan tapi menjadi kenyataan seorang yang kehidupan sehari-harinya hidup dalam hutan belantara lalu berubah menjadi tertib dan teratur. Kehidupan di hutan tidak ada aturan sedangkan kehidupan dalam TNI serba ada aturannya.

Sebuah kisah mengharukan sekaligus membanggakan datang dari seorang anggota TNI, Prada Budi, yang berasal dari Suku Anak Dalam atau juga disebut Orang Rimba di Jambi. Suku Anak Dalam atau Orang Rimba atau Suku Kubu adalah sekelompok orang yang tinggal di pedalaman Jambi dan Sumatera Selatan. Mereka hidup dengan cara tradisional di hutan yang jauh dari kehidupan masyarakat modern perkotaan. Seorang anggota TNI yang sedang mengambil cuti resmi dari kesatuannya, Yonif 142, untuk pulang ke hutan dan merawat keluarganya yang sakit keras di RSUD Kabupaten Sarolangun, Jambi.

Berita ini viral pada Kamis (1/2), akun Twitter @tni_ad mengunggah sebuah video, dimana Prada Budi yang berseragam TNI AD, berjalan perlahan memasuki kampungnya di tengah hutan. Saat mulai muncul dari jalanan setapak, masyarakat sukunya berdatangan ke arahnya untuk mengucapkan salam. Ada yang menjabat tangan Prada Budi dan ada pula yang memeluknya. Kemudian, Prada Budi berjalan menuju sebuah gubug dan menggenggam erat tangan seseorang yang tengkurap di lantai panggung gubug. Dia terlihat sedang mendiskusikan sesuatu dengan kerabatnya, menggunakan bahasa daerah, sambil terus menggenggam tangan orang itu.

Kisah ini telah banyak menginspirasi orang bagaimana seorang anggota TNI yang hidup dalam hutan belantara masih peduli kepada keluarganya yang sedang sakit dengan menjenguknya. Pertemuan tersebut sangat menyentuh hati. Bahwa apapun jabatan dan harta yang kita miliki akan sangat berarti apabila kita masih peduli kepada keluarga yang membutuhkan.

Kehadiran seseorang ketika kita sakit akan sangat berarti jika ia datang pada saat yang tepat dengan datang menjenguk. Tapi kita harus angkat topi kepada TNI dimana institusi ini selalu mengedepankan sisi kemanusiaan dengan motto dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat. Prada Budi adalah asli Suku Anak Dalam yang masuk menjadi seorang anggota TNI AD. Lalu kemudian pulang menjenguk keluarganya sebagai rakyat biasa. Hal inilah yang menarik bahwa TNI adalah benar anak kandung rakyat yang sudah dipisahkan satu dengan yang lain.




Source : okezone


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

letstalk@suratpembaca.com
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps