PRUDENTIAL / BII
Home > Finansial > Asuransi > Marketing Prudential / BII Tidak Tahu Etika

Marketing Prudential / BII Tidak Tahu Etika


1037 dilihat

Pada hari ini tanggal 6 Desember 2012 pukul 10.50 WIB, saya dihubungi oleh seorang sales dari Prudential yg bekerjasama dengan BII mengaku bernama Hendro telepon dari no 021-29911200, menawarkan produk perlindungan asuransi. Dari awal saya telah beritahukan bahwa saat ini saya sedang ada tamu dan sibuk.

Ternyata beliau ini terus “ngoceh” menjelaskan produk-produknya. Karena saya kesal, saya tutup hp saya. Lalu beliau terus telepon kembali ke hp saya (sampai 3 x). Dan saya tidak menerimanya, yang mengakibatkan suasana di ruangan kerja saya bising oleh dering hp yang tidak saya terima. Dalam hati, ini sales kok tak diajari sopan santun oleh perusahaan sekelas Prudential / BII?

Ternyata setelah telepon ke HP tidak saya terima, beliau telepon ke no kantor. Diterima oleh sekertaris saya. Bahwa ada telepon dari Prudential. Akhirnya saya terima dan agak saya peringatkan kembali bahwa saya sedang ada tamu/sedang sibuk. Tetap saja beliau ini ngoceh masalah asuransi/produk nya. Beliau berkilah ”Memang kami menghubungi pada jam-jam sibuk”.

Akhirnya saya benar-benar kesal dan langsung to the point kalau saya tidak ada minat/tidak percaya terhadap asuransi manapun titik. Tetap saja beliau ngoceh. Akhirnya saya saya tanya: ”Bapak kok menawarkan produk maksa? Seperti nagih hutang?”. Saya sering menerima telepon dari bank yang menawarkan kartu kredit, KTA, asuransi, dll. Dan apabila saya katakan saya sedang sibuk/meeting, mereka langsung mengerti dan bicara baik-baik, maaf menggangu. Kalau Prudential / BII, tolong dicek apakah benar itu nomor dari Prudential / BII? Jika benar, tolong sales / marketingnya ditatar dulu biar tahu sopan santun. Terima kasih.

andri supriatna
jl.leuwi sari vii / 21
bandung




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

letstalk@suratpembaca.com
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps