Jakarta - Kami mengucapkan terima kasih atas masukan yang telah disampaikan oleh Bapak Brian Handoko di Detik.Com (30/4) mengenai ”
Etika Bisnis yang Hanya Sepihak Telesales ACE Insurance”.
Perwakilan ACE Insurance telah menghubungi Bapak Brian untuk menyampaikan penjelasan mengenai etika berkomunikasi melalui telepon yang kami miliki termasuk bagaimana memulai dan mengakhiri pembicaraan via telepon. Hal ini diterapkan oleh semua bagian yang berhubungan langsung dengan pelanggan, termasuk tim telemarketing (telesales). Selain itu kami juga memiliki divisi Quality Assurance yang bertugas memantau pembicaraan telepon tim telemarketing dan meninjau apabila ada yang tidak sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan.
Sementara untuk nomor telepon yang hanya dijawab oleh mesin penjawab (answering machine), hal tersebut dilakukan agar pelanggan dapat menghubungi kami kembali jika saat kami menelepon tidak terjawab, sehingga mereka dapat mengetahui bahwa yang menghubungi adalah ACE Insurance. Petugas Customer Service kami juga secara rutin melakukan pengecekan kotak suara, sehingga apabila ada pelanggan yang meninggalkan nama atau nomor telepon dapat segera dihubungi kembali. Hal inilah yang membedakan kami dengan beberapa Call Center lain yang hanya menggunakan nomor hunting dan tidak bisa dihubungi kembali.
Kami sangat menghargai bahwa Bapak Brian Handoko dapat menerima penjelasan yang disampaikan. Dengan demikian telah terjadi penyelesaian antara kedua belah pihak.
ACE Insurance telah dan akan terus melakukan perbaikan agar dapat memberikan layanan terbaik kepada seluruh customer. Apabila masih terdapat pertanyaan ataupun saran yang ingin disampaikan, selain dapat menghubungi Customer Service kami di nomor (021) 29950800, juga dapat melalui website www.aceinsurance.co.id dengan memilih menu ‘Contact ACE Indonesia’ atau langsung melalui email *****@****.***.
Hormat kami,
Astrid Lewarissa
Communications Manager – ACE Insurance
(msh/msh)