XL
Home > Lain-Lain > Hadiah Promo Undian > Tipu-tipu Promo Paket Hot Rod XL

Tipu-tipu Promo Paket Hot Rod XL


1494 dilihat

Saya membeli ponsel Motorola XT910 dengan paket bundling XL free internet unlimited selama 12 bulan. Di bulan ke-6 saya ditawarkan untuk pindah ke paket HotRod gratis selama 7 bulan dengan kuota 1.2 GB per 30 hari, dengan charge Rp1,-/KB untuk kelebihan pemakaiannya. Pada saat itu saya belum mau pindah. Akhirnya di bulan ke-8, tanggal 11 Agustus 2012 saya ditawarkan paket HotRod gratis untuk 5 bulan dan saya pindah ke paket Hot Rod tersebut. Di hari ke-20, kuota saya habis, saya pun langsung mengisi ulang pulsa saya.

Namun anehnya, layanan internetnya tetap tidak bisa digunakan. Tanggal 30 saya telp ke XL Call Center (817), katanya memang untuk bundling, ketentuan Rp1,- per KB itu tidak berlaku, saya harus tunggu sampai masa 30 hari tersebut habis (sampai tanggal 10 September 2012). Saya tidak terima dengan penjelasannya, karena artinya itu tidak sesuai dengan promo yang diberikan ke saya. Saya sama sekali tidak keberatan kok dengan pemotongan Rp1,- per KB tersebut. Akhirnya karena permasalah tidak bisa diatasi, saya dibuatkan laporan, dengan janji maksimal 3 x 24 jam akan diberikan jawaban.

Tanggal 31 Agustus 2012 saya akhirnya ke XL Center Pondok Indah Mall, saya sampai harus menunggu hampir 1 jam untuk setting ulang, replacement SIM Card, dan sebagainya namun tetap sama. Mereka pun tidak tahu apa kendalanya. Mereka hanya bantu follow up laporan saya tanggal 30 Agustus 2012 tersebut. Masa 3 x 24 jam yang dijanjikan sudah lewat, dan saya terus follow up ke XL via 817 beberapa kali, dan saya diberikan alasan yang berbeda-beda: mulai dari paket HotRod tersebut sudah berubah (tarif Rp1,- per KB sudah tidak berlaku) sampai karena ada gangguan BTS di daerah saya (Bintaro). Tanggal 9 September 2012, secara mengejutkan, saya terima SMS dari XL-Axiata yang mengatakan kuota internet saya sebesar 6 GB (total kuota untuk 5 bulan) sudah habis dan saya diminta daftar ulang. Saya bingung karena saya hanya memakai 1.2 GB dan setelah itu tidak bisa dipakai lagi.

Akhirnya saya telepon lagi ke 817 dan dijawab bahwa mereka pun tidak mengerti apa maksud dari SMS tersebut. Saya followup lagi laporan saya tanggal 30 Agustus 2012 pun katanya masih dalam proses, padahal itu sudah hari ke-10 (janji mereka 3 x 24 jam selesai). CS-nya pun mengatakan bahwa HotRod sudah ada ketentuan baru yang mana Rp1,- per KB sudah tidak berlaku.

Hari ini tanggal 10 September 2012, ada notifikasi SMS yang mengatakan kuota saya sudah terisi lagi yaitu 1.2 GB per 30 hari, kelebihan pemakaian Rp1,- per KB, berbeda lagi dengan keterangan XL Call Center tanggal 9 September 2012 kemarin. Saya benar-benar tidak mengerti sebenarnya XL membuat program itu bagaimana? Isi promosi bisa berbeda dengan penjelasan Customer Service. Apa yang dipromosikan ke pelanggan pun ternyata tidak bisa dipenuhi. Bagaimana ini XL tanggungjawabnya?

Andika Gupta Haruno
Jl. Nusantara Raya No. 110, RT. 03, RW. 08, Beji
Depok




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

letstalk@suratpembaca.com
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps