ternyata masih sama, kuota-nya hanya blank, sehingga saya kembali menelfon customer service XL, dan diberikan jawaban akan di check max 3x24 jam. setelah itu saya coba check kuota setiap beberapa menit, tapi masih tidak ada kuota, sehingga saya memutuskan membeli kuota saja daripada tidak bisa internet, dan setelah membeli kuota, internet langsung bisa. sambil menunggu, saya lalu melaporkan hal ini ke twitter XLcare, dan jawaban-nya sungguh mengecewakan, pertanyaan yg ditanya sering berulang2, dan tidak ada guna-nya. sampai hari ini (hari ke 5, dari SLA yang dijanjikan max 3x24 jam), jawaban dari XLcare masih sama saja, sedang di check, silahkan ditunggu dll.
saya sunggu kecewa dengan XL, untuk perusahaan sebesar XL, customer care-nya seolah2 tidak perduli dengan keluhan dari pelanggan, memberikan jawaban yang asal-asalan, diulang-ulang, dan tidak menyelesaikan masalah. ini bukan pertama kali saya menelfon Customer service XL, dan tiap kali menelfon, hampir selalu jawaban yang diberikan buruk ! kadang ditanya tipe HP-nya apa ?, udah di setting atau belum, nomor hp-nya brp dll....
daripada ngetik2 panjang, saya lampirkan capture percakapan saya dengan XL care via twitter, agar agan2 bisa melihat, spt apa jawaban dari XL care













