Pemkot Surabaya
Home > Profesional & Layanan Bisnis > Servis > Jalur Sepeda di Surabaya

Jalur Sepeda di Surabaya


750 dilihat

Sepeda, murah, ramah lingkungan, dan bebas macet Sepeda merupakan kendaraan yang sangat ekonomis dan ramah lingkungan. Karena itu banyak orang yang menjadikannya sebagai pilihan sebagai alat transportasi jarak dekat. Terlebih lagi di kota yang memiliki angka kemacetan jalan raya yang cukup tinggi seperti Surabaya dan kota-kota besar lainnya, maka sepeda dapat dijadikan sebagai kendaraan aletrnatif. Di samping itu ia juga memberikan manfaat yang banyak bagi kesehatan jasmani karena aktifitas bersepeda merupakan salah satu bentuk olah raga. Hal ini sangat cocok terutama bagi orang-orang yang jarang berolah raga karena kesibukan sehari-hari. Di Surabaya jumlah pengguna sepeda bisa dikatakan cukup banyak, baik dari kalangan anak-anak sekolah, karyawan perusahaan, maupun yang lainnya. Untuk saat ini mereka harus bersaing dengan kendaraan bermesin roda dua dan empat agar mendapatkan hak dalam memanfaatkan jalan raya. Ini sangat beresiko karena akan menyebabkan lalu lintas menjadi tidak nyaman dan semrawut dan dapat menyebabkan kecelakaan. Oleh karena itu uluran tangan pemerintah sangat diharapkan untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi para pengendara roda dua tak bermesin ini. Hal itu dapat diwujudkan dengan membangun jalur khusus untuk sepeda. Dengan adanya jalur khusus untuk sepeda ini maka pengguna sepeda akan lebih leluasa dan nyaman dalam berkendara. Sebagaimana hal ini juga telah diterapkan di negara-negara maju, seperti Singapura dan yang lainnya. Pada pertengahan tahun 2010 pemerintah Singapura telah memulai membangun sarana tersebut. Akhirnya, sebagai warga negara Indonesia yang baik marilah kita bersama-sama berusaha turut mewujudkan “Indonesia Bebas Macet” dengan gerakan bersepeda. Tidak ada kata terlambat untuk memulai sesuatu yang baik dalam hidup kita yang akan bermanfaat untuk kita dan generasi selanjutnya.

Fathoni Hidayat
Jl. Sidotopo Kidul 51
Surabaya




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial