Home > Perdagangan > Dealer & showroom > Dapat Info Jadi Tanggal 22 Datang ke Nokia Part Baru Datang

Dapat Info Jadi Tanggal 22 Datang ke Nokia Part Baru Datang


547 dilihat

Jakarta - Pada tanggal 06 Maret 2010 pukul 11.19 WIB saya datang ke Nokia Care Fatmawati dengan maksud memperbaiki handphone (HP) saya yang rusak merk Nokia seri N70 dengan serial number 351863015888726. Saya diterima Customer Service (CS) bernama Selly Nurita.

Setelah dicek oleh CS HP saya ada kerusakan di 'Display Blank' dan biaya sekitar Rp 270,000 (jasa teknisi dan spare part). Setelah saya setuju dengan kondisi tersebut pihak CS mengeluarkan surat Customer Receipt No. NS01-RO/X005/06-03-10 dengan no kontrol RO.000368.

Pihak CS menjanjikan dalam 3 atau 4 hari HP selesai diperbaiki dan kalau ada pegantian spare part lain akan di hubungi. Tetapi, sampai 11 Maret 10 tidak ada konfirmasi balik dari Nokia Care Fatmawati.

Malah saya yang telepon ke Nokia Care dan dengan enteng dijawab oleh CS disini 2 hari lalu mati lampu. Beberapa hari kemudian saya telepon kembali dijawab lagi dengan enteng saya diminta menunggu dua hari lagi.

Terus beberapa hari kemudian saya tidak dapat kabar berita sedikit pun dari Nokia Care Fatmawati tentang HP saya. Saya berinisiatif telepon ke Nokia Care kembali dan diterima oleh CS Selly Nurita yang mengatakan HP saya sudah jadi dengan membayar semuanya Rp 270,000 pada tanggal 22 Maret 2010.

Setelah saya dapat info tersebut maka pada 23 Maret 2010 saya langsung ke Nokia Care untuk mengambil HP saya. Ternyata sesampainya di sana saya dapat alasan yang tidak masuk akal. Bahwa spare part-nya baru datang dari pemesanan. Saya sangat kesal sekali atas kejadian tersebut.

Apakah ini pelayanan Nokia Care Fatmawati terhadap konsumennya yang selau mencari beribu alasan yang tidak masuk akal. Jikalau memang dari awal tidak ada spare part tolong beri kabar secepatnya kepada konsumen. Jangan memberi alasan-alasan yang tidak masuk akal. Terima kasih.

Unggul Sasongko
Jl RS Fatmawati No 1 E Jakarta
*****@****.***
085217612290


(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial