Saya kaget melihat tagihan PLN bulan November 2010. Tagihannya mencapai lebih dari Rp 1JT, padahal setiap bulan saya membayar kurang lebih Rp 200 rb saja. Saya pun mendatangi PLN Depok, dan dijelaskan dengan baik mengapa hal ini bisa terjadi. Bahkan PLN punya foto meteran rumah dan diperlihatkannya kepada saya. Akhirnya saya mengerti, bahwa selama 8 bulan tak ada petugas pencatat meteran yang datang. Sehingga PLN "menebak" pemakaian listrik saya sekitar 200-300Kwh. Dan pada bulan November pemakaian tercatat 1282Kwh, padahal pemakaian pada bulan November aktualnya tidak sebesar itu. Yang saya tidak habis pikir mengapa hal ini dibiarkan terjadi? Seolah-olah tak ada tindakan perbaikan yang jitu. Hal ini jelas merugikan orang yang tidak memiliki dana cash untuk membayar listrik dengan jumlah yang tidak wajar itu. Saran saya, sebaiknya semua meteran listrik yg lama diganti dengan meteran listrik pra bayar dengan biaya Rp 0. Jangan hanya mengandalkan manusia. Sekali tak profesional, tak mudah merubahnya.
Afandi Mardani
Griya Depok Asri E2/20
Depok
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial