Home > Lain-Lain > Surat Terbuka > Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)

Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)


1357 dilihat

Sebetulnya trit ini sudah gw buat sebelumnya, link terkait klik disini, namun kyknya salah tempat jadi post ulang, yg lama minta ditutup. Maklum rada emosi juga postingnya, jadi gak mikir panjang.

=========================

Langsung pada intinya. Surat terbuka ini dibuat terkait dengan perhitungan kuota Bolt ID yang tidak sesuai dengan realnya.

~ Kronologi ~

Disini ane adalah pelanggan Bolt ID dengan nomor 9991121406 yang sudah lama mulai sejak Bolt ID ini keluar. Terus terang ane tidak keberatan sama sekali dengan paketan Bolt ID yg terus kian meroket. Karena ane juga dagang untuk perangkat infrastruktur internet, terus terang ane paham. Apalagi dollar lagi tinggi, sementara perangkat infrastruktur import semua.

Tapi disini ane sangat kecewa, sudah sebulan ini 2 kali kuota ane dirampas 3 ~ 4 GB (ini yg ketahuan loh). Bayangkan aja, baru kemarin tanggal 13 sore ane beli paket Bolt ID 8 GB seharga 99 ribu, sampe pagi jam 9 tanggal 14 sudah berkurang sebanyak 3,24 GB.

Pemakaian ane dari tanggal 13 sore kemarin hanya sebatas balas chatting dan browsing-browsing yg ane sendiri sudah hemat-hemat, tidak ada download, tidak ada streaming video, dll yang berat kuota. Ane sudah pastikan wifi tidak ada penyusup, alias hanya ane satu orang saja yg pakai, dipakai untuk 2 device, HP dan PC. Di-PC pun ane sudah set untuk limit as metered connection, jadi sama sekali tidak ada update windows dll.

Ditambah lagi ane sedang sibuk memainkan game Batman Arkham Knight, jadi gak mungkin ane berlama-lama internetan. Batman Arkham Knight ini sendiri merupakan game offline, sama sekali tidak butuh koneksi internet.

Spoiler for Bukti 1
Bukti pembelian paket data 8 GB seharga 99 ribu.
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)

Spoiler for Bukti 2
Pemakaian diponsel dari tanggal 12 ~ 14 sebanyak 352 MB.
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)

Spoiler for Bukti 3
Pemakaian di-PC selama 30 hari, sebanyak 6.45 GB. Ini sebulan loh, masa iya gw dari sore sampe pagi 3,24 GB.
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)

Spoiler for Bukti 4
Hasil pengecekan kuota pagi ini tanggal 14 jam 9:09 pagi, tersisa 4.76 GB.
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)


Masa iya seminggu gw jadi 2x beli paket 8GB, sebulan abis 800ribu dong. Gile bener.

========================= Update 1

Setelah ane pantau, ternyata ada temen ane juga yg mengalami kasus serupa. Setelah komplain, pihak bolt cuma mengatakan itu normal, silahkan matikan modem bila tidak terpakai.

Spoiler for Bukti 5
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)


Dan setelah mantau fanspagenya beberapa lama, ternyata ada pemakai bolt lain juga yg notabennya tercuri kuotanya. Tapi maaf lupa ss, bisa coba cek langsung ke FP Bolt di-Facebook.

========================= Update 2

Setelah seminggu ganti provider, ternyata pemakaian seminggu ane untuk kelas boros cuma 3GB. Ya kelas boros, karena akhir2 ini inet dikantor punya ane mati, udah seminggu lebih, karena ada karyawan yg iseng pake netcut, dan targetnya ane, sudah ane laporkan.

Tapi back to the topic. Bandingkan dengan Bolt, sudah disupport koneksi kantor, ternyata seminggu ane abis 8GB. Sementara XL ane gak disupport koneksi kantor abis 3GB.

Spoiler for Bukti 6
Surat Terbuka untuk Bolt ID (PT. Internux dan PT. First Media, Tbk)




Source : kaskus


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial