Home > Lain-Lain > Hadiah Promo Undian > Terima Surat Berisi Mendapat Hadiah Honda Jazz dari ILP

Terima Surat Berisi Mendapat Hadiah Honda Jazz dari ILP


753 dilihat

Jakarta - Anak kami les Bahasa Inggris di ILP Harapan Indah Bekasi. Pada bulan Januari 2009 saya terima surat. Isinya anak kami mendapat undian satu unit Honda Jazz. Saya diminta menghubungi 021 2688 4747 dan nomor handphone (HP) 0816 132 9956.

Pada saat saya telepon penerima telepon mengatakan, "ILP Pusat, selamat siang." Terus saya menanyakan, "Pak, saya dapat hadiah." Lalu dijawab, "karena hadiah Ibu terlambat mengambil mobilnya hari ini mau dilelang."

Namun, kalau saya mau mengambil hadiah saya diminta mentransfer uang sebesar Rp 20,000,000 sebagai biaya balik nama ke rekening atas nama KARLIND REK NO. 019 301028610507 pada Bank BRI. Juga saya diminta faksimili ke 021 6510628 dilampirkan kartu pelajar, KK (Kartu Keluarga), dan blanko. Alamat kantornya di Jl Surya kencana Kavling 77 Jakarta Telepon: 021 2688 4747 faks: 2300 995 dengan SUBHAN CANDRAWINATA.

Saya langsung menghubungi ILP Harapan Indah. Mereka mangatakan bahwa itu penipuan. Menurut ILP katanya dia sudah menghubungi para siswa-siswa ILP baik yang masih aktif maupun yang sudah tidak aftif bahwa telah ada orang dalam ILP mengadakan penipuan terhadap siswa ILP. Tapi, saya merasa tidak pernah diberitahukan tentang hal ini,

Hari begini uang 20,000,000 bisa buat orang copot jantung bila ketipu, dan kalau ada ILP yang membaca mohon berita ini dimuat ke media cetak maupun elektronik agar nama ILP tidak tercemar. Mengingat lembaga kursus ILP cukup punya nama.

Zubaidah
Jl Jawa Raya Blok C No 15 AB
Jakarta Utara
*****@****.***
44820330/ 08164842837

(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial