Surat Pembaca Indonesia

Agen TIKI Praya Tengah Mengecewakan

Transportasi & Fasilitas Umum

Pada 14 Juni 2021, Admin Kedai Kisah mengirim buku karangan saya ke seorang pembeli di Praya Tengah, Lombok Tengah. Pada 20 Juni 2021, pembeli mengirim pesan ke admin, menanyakan buku tersebut. Setelah dilacak, statusnya sudah diterima. Ketika hal itu disampaikan kepada pembeli, ternyata pembeli tidak mengenal nama penerima tersebut. Admin Kedai Kasih langsung menghubungi kantor TIKI pusat, karena kasusnya sudah lebih dari 5 hari. Namun petugas tidak bisa melakukan apa-apa selain akan mengirimkan bukti penerima, dan pekat buku diterima oleh L. Habib. Kemudian, Admin Kedai Kisah menghubungi TIKI Praya Tengah, Lombok Tengah, dan  menurut penerima telepon adalah benar bahwa L. Habib itu salah seorang karyawannya. Dalam status, buku diterima tanggal 15 Juni 2021, dan hingga surat ini saya tulis buku tersebut belum disampaikan kepada pembeli. Ketika admin Kedai Kisah bertanya, "Mengapa ditulis telah diterima?" Jawaban petugas "Biar cepat ada laporan diterima," dengan nada enteng tanpa merasa salah sedikit pun. Petugas menambahkan, "barangnya masih ada bersama kita kok, nanti akan diantarkan." (IRA)


265 dilihat