HP Service Center Mengecewakan
03 April 2012
Profesional & Layanan Bisnis
Saya pengguna Laptop HP Seri G42. Setelah 6 bulan pemakaian laptop ini mulai terlihat masalahnya yaitu cepat panas dan ada bintik putih di salah satu layar yang belakangan saya tahu itu dead pixel. Dan jumlahnya bertambah menjadi 2 pada bulan ke-8 pemaakaian. Berhubung saya tinggal di Bogor saya membawa ke salah satu service center HP yang ada di Bogor. Namun setelah mengobrol dengan teknisinya mereka tidak berani mengklaim garansi masalah saya. Karena mereka bukanlah HP Center resmi. Dan masalah dead pixel saya akan lama prosesnya. Mereka menyarankan saya untuk membawanya ke HP Center yang resmi. Kemudian saya memutuskan untuuk membawa ke HP Service center Mangga Dua.Singkat cerita saya telah datang HP Service Center mangga Dua, disana saya ditanya mengenai masalah yang saya hadapi yaitu dead pixel dan laptop yang cepat panas. Si mbak penjaga hanya menanyakan mengenai jumlah dead pixel saya. Dan dia hanya bilang bahwa semakin banyak dead pixel maka akan semakin mudah diklaim.Sekitar 10 hari laptop yaitu tanggal 25 Maret 2012. Saya akhirnya sudah bisa diambil. Kejanggalan mulai terasa disitu karena ketika saya telepon pihak HP hanya menyatakan yang diganti hanya motherboard. Dan ketika saya tanyakan mengenai dead pixel mereka hanya menjawab "nanti saya konfirmasi kembali". Dan itu sudah terjadi 2 kali. Ketika saya datang kembali ke HP center mangga dua untuk mengambil laptop. Saya kaget karena dead pixel saya masih ada. Si mas yang mengurusi saya hanya berkata bahwa itu tidak bisa diklaim karena dari pusar yaitu HP Center sekitar Bank Danamon tidak menerima. Dengan alasan harus ada minimal 5 dead pixel dan mereka hanya menerima keputusan dari pusat.Sampai di Bogor seminggu yaitu tanggal 3 April 2012, saya berusaha mencari konfirmasi pada HP Center Bank Danamon. Dan mereka menyatakan hal yang sama yaitu "minimal ada 5 dead pixel mas. Itu sudah peraturan resmi dari HP Global".Yang membuat saya kecewa adalah1) Mengapa dead pixel harus berjumlah 5? Bukankah klaim garansi mencakup semua kerusakan mesin mereka, meskipun hanya 2 dead pixel?2) Jika memang peraturan global mengapa si mbak customer service yang ngobrol dengan saya di HP center mangga dua tidak langsung memberitahukan bahwa dead pixel hanya 2 tidak bisa di service?Sekedar sharing kepada semua pengguna laptop HP agar lebih berhati-hati dalam penggunaan laptopnya. Cukup banyak membuang-buang waktu untuk bolak-balik Bogor-mangga dua untuk hal yang ternyata tidak dapat saya perbaiki meski masih ada garansi. Terima kasih. Ida Bagus Perdana K. Jl. Cibanteng Gang Lestari 40 Bogor
7863 dilihat