Pengalihan Lalu Lintas Jalan KS Tubun Malah Timbulkan Kemacetan
08 May 2008
Pemerintah
Jakarta - Sejak tanggal 27 April 2008 jalan dari KS Tubun menuju Jembatan Jati Baru telah dialihkan melalui Jalan Tali Raya (Brigjen Katamso). Pengalihan ini dilakukan tanpa alasan yang jelas dari Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta. Mungkin maksudnya untuk mengurangi kemacetan dari dan ke arah Jembatan Jati Baru. Akan tetapi hal ini malah menyebabkan kemacetan yang luar biasa terutama pada pagi dan sore hari.Untuk mengakses jembatan dari arah KS Tubun harus memutar ke arah Jalan Brigjen Katamso. Begitu pun sebaliknya dari arah Jati Baru menuju KS Tubun harus melalui jalan dan kompleks perumahan. Padahal perempatan ini terdapat traffic light yang fungsinya untuk mengatur lalu lintas. Dengan adanya pengalihan tersebut fungsi traffic light sudah tidak ada.Di samping itu pihak Dishub DKI Jakarta sepertinya tidak memikirkan bahwa di Jl KS Tubun terdapat adanya Rumah Sakit Umum Pelni. Dengan dilakukannya pengalihan ini menimbulkan kemacetan yang luar biasa sehingga akses menuju dan dari RSU Pelni ke arah Slipi dan Jati baru menuju RS semakin panjang dan memakan waktu. Mungkin hal ini belum menimbulkan korban jiwa akibat keterlambatan pertolongan bagi orang yang harus segera ke RS. Namun, apabila hal ini dibiarkan terus menerus tanpa memberikan solusi yang lebih baik akan tambah memperparah keadaan. Kemacetan otomatis menimbulkan pemborosan terutama BBM. Padahal imbauan pemerintah kita harus hemat BBM. Bagaimana? mengatasi hal ini. Mohon tanggapan dari pihak yang berwenang.L RianiJl KS Tubun Jakartariani1923@yahoo.com0818919678(msh/msh)
735 dilihat