Surat Pembaca Indonesia

Penipuan Telemarketing BNI Mengatasnamakan Penghargaan dan Apresiasi

Lain-Lain

Saya adalah nasabah kartu kredit Titanium dan tabungan BNI sejak beberapa tahun yang lalu, pertengahan November 2015 saya mendapatkan telepon dari telemarketing BNI yang menyampaikan penghargaan dan apresiasi atas penggunaan kartu kredit selama ini. Selanjutnya saya ditawarkan untuk Mendapatkan JCB tanpa melalui verfikasi dan analisis dari pihak BNI. cukup menyebutkan kembali nomor KTP dan NPWP Sesuai janji telemarketing, proses pengiriman kartu selama 14 hari kerja, namun sampai tanggal tanggal 16 Desember 2015 saya belum mendapat kiriman kartu JCB yang ditawarkan. saya menghubungi call center BNI, informasi dari call center bahwa pengajuan kartu kredit JCB Platinium saya ditolak. Saya minta klarifikasi apa yang dimaksud dengan penghargaan dan apresiasi BNI terhadap nasabah dengan menawarkan kartu platinium JCB kemudian ditolak. Saya menganggap ini penghinaan bagi saya dan mungkin bagi nasabah lain (jika terjadi pada mereka). Tanggal 18 Desember 2015, petugas call center menghubungi saya dengan meminta maaf atas kejadian informasi salah yang diberikan oleh telemarketing dan akan melakukan pengajuan ulang untuk JCB Platinium. saya menolak pengajuan Kartu kredit JCB dan berencana akan menutup Kartu kredit Titanium dan tabungan saya di BNI. Saya menganggap perusahaan yang tidak menghormati dan menghargai nasabah, kelak jika ada masalah dikemudian hari nasabah akan dirugikan. saya berharap telemarketing BNI Kartu kredit bisa belajar dari bank lain yang sangat elegan menawarkan produk bukan dengan menipu nasabah.


1649 dilihat