Surat Pembaca Indonesia

Sangat Kecewa dengan Promo Hadiah Boneka Paddington Bear

Lain-Lain

Saya sebagai pelanggan Carrefour sangat kecewa sekali sama promo berhadiah boneka yang diadakan Carrefour. Pada awal Mei 2012 saya membawa 200 kupon stiker untuk ditukarkan dengan dua boneka besar yang 100 stiker. Tapi kata petugas carrefour barangnya lagi kosong dan saya mau indent katanya tidak bisa indent lagi. Karena banyak yang indent.Akhirnya terpaksa saya tukar dengan 4 boneka kecil. Pada tanggal 18 Mei 2012 saya coba lagi bawa sisa 100 lebih stiker saya untuk ditukerkan dengan boneka besar. Karena keponakan saya ingin sekali boneka itu. Tapi hasilnya mengecewakan. Bonekanya kosong dan tidak bisa indent. Dengan sangat kecewa saya bawa pulang saja stikernya tanpa menukarkan apa-apa.Beginikah cara Carrefour melayani pelanggannya? Jujur saya merasa ditipu sama promo yang diadakan Carrefour ini. Kalau memang tidak sanggup menyediakan hadiahnya, lebih baik tidak usah membuat promo-promo yang mengembirakan awalnya tapi pada akhirnya mengecewakan pelanggannya. Terima kasih atas perhatiannya. roben jalan peta selatan no.6 kalideres jakarta barat


1381 dilihat