Surat Pembaca Indonesia

TV LG Hanya Bisa Digunakan 2 Hari

Informasi

Saya punya pengalaman pahit dalam membeli TV merk LG. Pada tanggal 15 Januari 2016, saya membeli TV LG 43 UF640T Ultra High Definition. Bodohnya saya untuk percaya bahwa produk LG adalah produk bagus. Kebetulan saya ingin produk itu utk dipasang di dinding. Petugas LG baru datang dan memasang TV tersebut di dinding pada tanggal 20 Januari 2016. Sialnya 2 hari kemudian TV tersebut rusak pada tanggal 22 Januari 2016. Teknisi LG kemudian datang pada tanggal 25 dan memberitahu saya bahwa main power-nya rusak dan harus menunggu spare part untuk bisa diperbaiki. Saya menanyakan dimana gudang spare part-nya dan dijawab di Cakung, Jakarta Timur. Sampai sekarang tanggal 4 Februari 2016, TV saya masih rusak. Setiap saat dihubungi pihak LG hanya menjawab dengan jawaban standar bahwa harap ditunggu, nanti akan dihubungi jika TV sudah diperbaiki. Utk TV yg masih baru, sangat tidak masuk akal jika tidak ada spare part nya. Lagi pula gudang spare part berada di Jakarta bukan di Korea. Ternyata merk LG tidak sebagus seperti iklan nya. Harap para pembaca berpikir baik-baik sebelum membeli merk LG.


1015 dilihat