Surat Pembaca Indonesia

Kecewa dengan Paket Berlangganan Indihome yang Tidak Sesuai

Informasi

Pada 31 Desember 2021, saya mulai berlangganan Indihome paket 20 Mbps dengan nomor pelanggan 1434 0611 xxxx. Namun, sejak dipasang saya hanya dapat speed rata-rata 12Mbps. Saya sudah berulang kali lapor melalui 147 dan lebih dari 5 kali ke Plaza Telkom, teknisi juga sudah datang berulang kali dan sudah lima kali ganti Modem ONT. Namun, hasinya tetap sama hanya rata-rata 12 Mbps, setiap laporan hanya mendapat jawaban nanti akan ditinjau dan diawasi. Bahkan saya mendapat jawaban dari salah satu petugas Telkom yang terkesan mencari-cari kesalahan saya. Informasi terakir yang disampaikan petugas Telkom yaitu adanya peraturan Telkom yang baru, jika berlangganan 20Mbps dan hanya mandapat 15Mbps hal tersebut dianggap wajar. Ketika saya memutuskan dilakukan pemutusan pun tidak bisa karena kontrak, jika mengajukan pemutusan saya harus membayar 1 juta. Padahal, masalah tersebut bukan kesalahan saya dan semua kewajiban sebagai pelanggan sudah saya penuhi. Namun, mana tanggung jawab Telkom selama dua bulan lebih ini ? Sudah berjalan dua bulan lebih tapi tidak ada kejelasan perbaikan apapun dari telkom, hanya berputar di lingkaran Customer Service & Konfigurasi Ulang. Semoga para pembaca lebih berhati-hati agar tidak mengalami kejadian serupa dengan yang saya alami. Terima kasih. (SUC)


214 dilihat