Surat Pembaca Indonesia

Pulsa XL Tidak Masuk

Informasi

Jakarta - Pada tanggal 22 Oktober 2006 sekitar pukul 18.15 WIB saya melakukan pengisian pulsa (secara fisik card) sebesar Rp 100.000 ke no HP XL saya 0818529XXX (mohon pihak redaksi merahasiakan no ini), melalui fasilitas phone 123 dari XL, sampai dengan terdengar suara "Pulsa anda akan ditambahkan beberapa saat kemudian\". Tetapi sampai dengan keesokan harinya sekitar pukul 06.30 WIB pagi tanggal 23 Oktober tetap saja pulsa saya tidak bertambah. Kemudian saya menghubungi customer service di 818 diterima dengan Santi, dibantu membuatkan komplain case dengan no case C2004323 dan diminta untuk sabar menunggu sekitar 3-4 hari, karena saya perlu untuk memakai no HP saya tersebut, akhirnya saya mencoba untuk follow up langsung hari itu juganke XL Centre di Surabaya (di jalan Margerejo) dan diterima salah satu CS di sana dan diminta untuk mengisi "Formulir Penggantian Voucher Fisik" serta akan dijanjikan pulsa tersebut masuk dalam waktu 2-3 hari. Pada saat itu juga saya mengisi pulsa masuk secara elektrik di XL Centre sebesar Rp 20.000 dan berhasil masuk. Tadi pagi tanggal 2 November kembali saya menelepon ke 818 diterima oleh CS Alex dan mengatakan bahwa masih dalam proses pemeriksaan bagian billing dan tidak berani menjanjikan kapan bisa masuk voucher Rp 100.000 saya tersebut. Perlu berapa lama lagi saya bisa memakai voucher Rp 100.000 saya tersebut XL? Kalau memang pulsa yang dijual secara fisik susah masuk/selalu bermasalah, kenapa masih banyak dijual voucher isi ulang fisik XL? Perlu diketahui juga ini bukan pengalaman pertama saya bermasalah dengan voucher isi ulang XL, serta ini juga diakui oleh Customer Service XL di 818. Mohon tanggapan segeradari pihak XL. l14na2003@yahoo.com telepon di redaksi(nrl/nrl)


617 dilihat