Surat Pembaca Indonesia

Dana Klaim Asuransi Cigna Telah Diterima Ibu Rully Alam

Finansial

Jakarta - Bersama ini kami sampaikan tanggapan atas keluhan Ibu Rully Alam yang dimuat di Detik.Com, 17 Maret 2009 yang lalu, mengenai kekecewaan Ibu atas proses pengajuan klaim asuransi. Pertama-tama kami mohon maaf atas ketidaknyamanan dalam proses pengajuan klaim Asuransi CIGNA. Kami telah menghubungi Ibu Rully Alam, proses klaim adalah 14 hari kerja setelah dokumen diterima secara lengkap. Untuk pengajuan klaim ini kami memerlukan informasi tambahan dari pihak rumah sakit dan baru kami terima kelengkapan informasi tersebut pada tanggal 17 Maret 2009. Status klaim telah disetujui dan dibayarkan pada tanggal 18 Maret 2009. Ibu Rully Alam dapat menerima penjelasan ini dan menginformasikan bahwa dana klaim telah diterima dengan baik pada tanggal 18 Maret 2009. Saat ini permasalahan telah dianggap selesai. Kami sangat menghargai setiap masukan dari nasabah, guna peningkatan pelayanan kami di masa mendatang. Adalah juga selalu menjadi komitmen kami di PT Asuransi CIGNA untuk senantiasa meningkatkan kualitas produk dan layanan kami. Hormat kami, PT Asuransi CIGNALia Susetio Marketing Communication Manager (msh/msh)


901 dilihat